Senin, 08 Agustus 2011

Yuk, Berhenti merokok




Bagaimana anda membaca peringatan di atas :
Tentu ada berbagai jawaban yang akan muncul sesuai dengan kondisi anda saat  membacanya.
Sebagian perokok telah mengetahui peringatan di atas, malah telah hafal atau bahkan mereka telah menghayatinya dengan penuh kesadaran
Ada berbagai alasan yang dikemukan mereka, mengapa mereka tetap merokok, padahal mereka memahami betul tentang bahaya merokok. Dari mulai yang paling sadar ; saya ingin berhenti dan sudah mencoba tapi tetap gak bisa mas ... ( saya pikir ini sudah bagus sudah ada niat tapi mungkin niatnya saja harus dikuatkan lagi) sampai kepada jawaban yang paling konyol ; " saya kan merokok membantu pemerintah meningkatkan pajak dan biar tidak ada PHK di pabrik rokok ...( saya gak habis pikir dengan jawaban ini apa serius atau hanya bercanda . . . kalau boleh saya kasih umpama ' kenapa gak sekalian bantu klub prostitusi atau perjudian aja kan sama ada income buat pemerintah) atau yang paling ekstrim ; " kenapa anda ribet ngurusin orang lain, saya kan gak merugikan siapa -siapa...( itu pikiran anda bung ! apakah anda merokoknya di dalam ruangan tertutup SELAMANYA .. ? tidak kan. kalau tidak, itu asap telah meracuni banyak orang atau paling tidak istri atau anak anda. Kalau itu asap meracuni saya dan  saya gak bisa tuntut anda di sini (di dunia) SAYA AKAN TUNTUT ANDA NANTI DI AKHIRAT , maaf agak emosional ...)


Sebagai pertimbangan anda , Ini saya kasih, bagaimana upaya pemerintah Amerika menggugat perusahaan rokok besar :

Departemen Kehakiman AS meminta para  produsen rokok besar untuk mengakui bahwa mereka telah berbohong tentang bahaya merokok. Hal ini akan memaksa industri untuk mengatur dan membayar lebih banyak biaya  kampanye iklan dan meminta maaf atas perilaku masa lalu mereka, atau mereka akan menghadapi tuduhan  penghinaan pengadilan.

Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari gugatan 12-tahun  lalu terhadap industri tembakau. Pemerintah telah mengeluarkan 14 "pernyataan korektif."

Contoh pernyataan yang diusulkan pemerintah meliputi:

"Sebuah pengadilan federal mengharuskan perusahaan tembakau untuk menceritakan kebenaran tentang merokok.  Ini kebenarannya:. Merokok membunuh 1.200 orang Amerika Setiap hari.."

"Kami dibohongi dengan dipasarkannya rokok yang  rendah tar dan rokok ringan (low tar and light cigarettes)  kurang berbahaya daripada rokok biasa untuk menjaga orang merokok dan mempertahankan keuntungan kami Ini kebenarannya:. Kami mengontrol pengiriman nikotin untuk menciptakan dan mempertahankan kecanduan perokok ', karena itulah bagaimana kita membuat pelanggan datang kembali."

Dalam sebuah pernyataan, Philip Morris menanggapi dengan mengatakan, "seperti proposal belum pernah terjadi sebelumnya dalam sistem hukum kita dan akan melanggar standar konstitusional dan dasar hukum."
sumber : MSNBC February 24, 2011

Atau saya kasih  satu lagi nie, hasil penelitian di Amrik sana tentang bahaya merokok . . .
Merokok dapat mengurangi kecepatan dan ketepatan pemikiran dan menurunkan IQ Anda.

Sebuah Asosiasi mendapatkan hasil yang mengejutkan  dari sebuah studi terhadap lebih dari 170 pria yang awalnya ditetapkan untuk memeriksa efek jangka panjang alkoholisme pada otak. Sementara itu menegaskan bahwa alkoholisme dikaitkan dengan masalah pemikiran dan IQ lebih rendah, analisis menunjukkan bahwa jangka panjang merokok memiliki efek yang serupa.
Efek yang paling menonjol di antara mereka yang telah merokok paling lama.


Drug and Alcohol Dependence September 15, 2005
Science Blog October 11, 2005  

kalau ini buat anda perokok yang mengklaim bahwa merokok meningkatkan konsentrasi. Ternyata lambat laun kemampuan  Otak anda tergerus oleh rokok sehingga menyebabkan anda  susah berkonsentrasi dan IQ anda akan menurun dengan drastis.

OK, masihkan anda mau merokok? ... 

Tidak ada komentar: